Bisnisbandung.com - Dibalik konser Noah bertajuk The Great Journey Of Noah semalam di Eldorado Dome Bandung bertema "Beyond Dream", membuat semua ribuan penonton mengikuti serta melantunkan lagu bersama Noah tadi malam, karena setelah sekian lama Noah baru kembali membuat konser di Bandung untuk mengobati rasa kangen para fans dan penonton.
Band yang digawangi Ariel, David, Lukman membuka lagu dengan menyanyikan lagu Topeng sehingga penonton ikut melompat mengikuti irama lagu. Melalui konser THE GREAT JOURNEY OF NOAH bertema "Beyond Dream",Noah merilis single terbaru berjudul "Suara Dalam Kepala".
Sebelum konser dimulai semua penonton berdiri untuk menyanyikan lagi Indonesia Raya, Aloka sebagai promotor penyelenggara mengajak para sahabat NOAH dan penonton seperti merasa berada dalam perjalanan luar angkasa melalui musik mereka yang sangat bermakna.
Baca Juga: Museum Nasional Jakarta Dilaporkan Mengalami Kebakaran, Penyebabnya Masih Diselidiki
Konser ini terbilang sangat spektakuler dari segi apapun yang sangat kagum dari segi visualisasi luar angkasa yang membuat penonton takjub. Konser Noah ini sendiri berlangsung selama 2,5 jam.
Sebanyak 25 lagu hits terbaik yang mereka bawakan diawali dengan lagu Topeng membuat dari awal konser para penontom melompat menikmati irama lagu.
Lagu yang dibawakan semalam antara lain Topeng, Diatas Normal, Wanitaku, Menunggumu, Mungkin nanti, Kupeluk Hatimu, Kupu-Kupu Malama, Kisah Cintaku,Mendekati Lugu, Bintamg Di Surga, Ada Apa Denganmu, Tak Bisakah, serta Walau Habis Terang.
Baca Juga: APJI Jabar dan FK Unjani Wujudkan Peningkatan Kualitas UMKM
Kemudian Jalani Mimpi, Dibalik Awan, Menghapus Jejak, Hidup Untukmu Mati Tanpamu, Separuh Aku, Cobalah Mengerti dan Khayalan Tingkat Tinggi, diantara lagu yang dibawakan mereka memberi bocoran lagu terbaru Suara Dalam Kepala.
Tak lupa pada konser ini Ariel mengajak penonton tribun juga untuk ikut bernyanyi bersama melantunkan lagu hits mereka.
CEO Aloka Budi Mulianto mengatakan "sukses menggemparkan di Makasar, Medan dan Surabaya, Noah kembali membius para fans nya di Eldorado dome, sebanyak 3500 tiket ludes terjual, guna memberikan rasa yang berbeda, kejutan selalu diberikan Aloka kepada para penonton" ujarnya.
Baca Juga: Pasangan Calon Pengantin Prewedding di Gunung Bromo Minta Maaf karena Sebabkan Kebakaran Besar
Dalam moment sebelas tahun perjalanan Noah, band asal Bandung ini pertama kalinya rilis single terbaru yang berjudul Suara Dalam Kepala , menyanyikan lagu hits mereka sebanyak 25 lagu dalam 2,5 jam.
"Selain memperingati sebelas tahun perjuangan Noah, tepat tanggal 16 September merupakan ulang tahun Ariel. Dan itu pastinya moment yang sangat ditunggu-tunggu," kata Budi Ceo Aloka
Artikel Terkait
Gempa Bumi Maroko Menewaskan Setidaknya 1.037 orang, Berbagai Pihak Siap Beri Bantuan
Banyak Yang Penasaran, Pemilik Mie Gacoan dengan Omset Fantastis Mencapai Rp100 Juta per Hari
Nggak Tanggung-tanggung! China Berinvestasi $21,7 miliar ke Indonesia, Begini Tujuan China
Para Siswa Di Swedia Mengalami Penurunan Membaca Ini Dia Yang Mereka Lakukan
Catat! Ini Syarat dan Dokumen Wajib di Seleksi CPNS 2023
Teladani Mahatma Gandhi, Pejuang Anti Kekerasan