Kerusuhan jelang pemilihan presiden, lebih dari 40 orang tewas di Nigeria

- Sabtu, 4 Februari 2023 | 14:19 WIB
Ilustrasi Kerusuhan jelang pemilihan presiden, lebih dari 40 orang tewas di Nigeria (Pexels/Emmanuel Ikwuegbu)
Ilustrasi Kerusuhan jelang pemilihan presiden, lebih dari 40 orang tewas di Nigeria (Pexels/Emmanuel Ikwuegbu)

Bisnisbandung.com - kerusuhan telah meluas di Nigeria menjelang pemilu tanggal 25 Februari nanti. Lebih dari 40 orang dilaporkan tewas dalam bentrokan yang melibatkan pria bersenjata dan warga sipil.

Juru bicara polisi negara bagian Katsina, Gambo Isah mengatakan terlah terjadi kerusuhan di negara bagian Katsina di Nigeria utara pada hari Kamis (02/02/2023).

Kerusuhan bermula saat sebuah geng bersenjata, yang dikenal secara lokal sebagai bandit, menyerang sebuah desa di wilayah pemerintah daerah Bakori di Katsina.

Baca Juga: Simak 5 bahasa tubuh ketika wanita menyukai seorang pria. Nomor 4 selalu jadi andalannya

Mereka datang dan langsung menghancurkan kandang ternak dan domba sekitar sebelum akhirnya melarikan diri ke semak-semak.

Sebuah kelompok main hakim sendiri dari masyarakat setempat kemudian berinisiatif dengan memobilisasi dan mengejar orang-orang bersenjata tersebut.

Inilah yang kemudian menyebabkan bentrokan mematikan sampai menewaskan banyak korban jiwa, kata juru bicara itu.

“Operasi keamanan gabungan saat ini sedang berlangsung dengan maksud untuk menangkap para pelaku,” kata Gambo Isah.

Katsina sendiri merupakan salah satu negara bagian Nigeria yang paling terdampak akibat bentrokan dan kerusuhan yang melibatkan kelompok bersenjata dan warga sipil.

Kelompok bersenjata dilaporkan menyerang dan menculik orang-orang dari desa dan jalan raya di bagian terpencil wilayah tempat pasukan keamanan dikerahkan.

Baca Juga: Bahasa Tubuh yang Menunjukkan Keakraban dan Cinta: 6 Tanda Pasangan Setia

Dua sumber keamanan menyebutkan sebanyak 50 orang menjadi korban dalam insiden ini, dimana korban tewas yang berjumlah sekitar 40 orang, ditemukan di balik semak-semak.

Sedangkan sisanya merupakan korban terluka yang langsung dirujuk ke rumah sakit Kankara di negara bagian tersebut.

Menyusul laporan insiden, Penasihat khusus Katsina untuk keamanan, Ibrahim Ahmed mengatakan, masyarakat tidak disarankan untuk main hukum sendiri karena hanya akan menyebabkan konsekuensi yang mematikan.

Kurangnya keamanan sendiri telah menjadi isu utama dalam beberapa tahun terakhir di Nigeria dimana banyak kelompok bandit yang meresahkan warga sekitar.

Halaman:

Editor: Yayu Rahayu

Sumber: Aljazeera

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Rajiv Siap Wadahi Aspirasi Pemuda Kabupaten Bandung

Sabtu, 16 September 2023 | 18:30 WIB

Teladani Mahatma Gandhi, Pejuang Anti Kekerasan

Selasa, 12 September 2023 | 18:15 WIB

Catat! Ini Syarat dan Dokumen Wajib di Seleksi CPNS 2023

Senin, 11 September 2023 | 22:00 WIB
X