Bisnisbandung.com - Presiden Joko Widodo meresmikan Bendungan Sadawarna di Dusun Songgom, Desa Tanjung, Kecamatan Surian, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat Selasa (27/12/22).
Secara geografis, bendungan sadawarna tersebut berada di tiga wilayah kabupaten, yakni Sumedang, Subang dan Indramayu. Namun secara letak dan posisi berada di Kecamatan Surian Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Peresmian bendungan ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Presiden Jokowi bersama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didampingi Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, setelah itu dilanjutkan penandatanganan prasasti oleh Presiden.
Baca Juga: Apakah Jokowi Termasuk di dalamnya? Berikut deretan pemimpin paling disegani di dunia Tahun 2022
Menurut Jokowi, bendungan tersebut merupakan bendungan ke-33 di Indonesia dan ke-5 di Jawa Barat yang diresmikan olehnya selama menjabat sebagai Presiden RI.
"Pembangunannya dimulai sejak 2018, menghabiskan anggaran sebesar Rp. 2 triliun 65 milyar rupiah, memiliki luas genangan 680 hektare dan bisa mengairi kurang lebih 4.280 hektare sawah," ujarnya.
Presiden berharap pembangunan Bendungan Sadawarna dapat bermanfaat untuk meningkatkan produksi padi di Kabupaten Indramayu.
“Kita tahu, Indramayu adalah penyumbang (pangan) surplus nomor satu terbesar di Indonesia. Dan kita harapkan tidak turun, tetapi naik seperti Gubernur sampaikan, dari 1,3 juta ton menjadi 1,8 juta untuk Kabupaten Indramayu,” ungkap Presiden.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan seluruh masyarakat Sumedang yang telah merelakan lahannya untuk mengairi sawah-sawah yang ada di wilayah Indramayu.
Baca Juga: Membahas KTT APEC, Presiden Jokowi Bertemu Perdana Menteri Selandia di Bangkok
Diharapkan dengan banyaknya waduk-waduk yang telah dibangun di Indonesia, produktifitas pangan semakin meningkat.
"Kita harapkan produktivitas padi, utamanya dan komoditas hortikultura dan yang lain-lainnya bisa naik dan ketahanan pangan kita semakin baik, kemandirian pangan kita semakin baik. Itu tujuan utama dibangunnya waduk, selain dipakai untuk wisata, untuk pembangkit listrik, dan juga untuk penyediaan air baku,” ujarnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Hadi Tjahjanto, Bupati Kabupaten Indramayu Nina Agustina, serta Wakil Bupati Kabupaten Subang Agus Maskur Rosyadi.
Setelah meresmikan bendungan, Presiden Jokowi berkesempatan melihat lihat kondisi bendungan tersebut ditemani Gubernur Jabar, sambil mendengarkan penjelasan seputar bendungan sadawarna.
Artikel Terkait
FIFA Tak Sanksi Indonesia, Ketua Umum PSSI Berterima Kasih ke Presiden Jokowi
Sosok Dibalik Ilustrasi Lucu Unggahan Presiden Jokowi Terungkap, Simak Profilnya
Disebut Bapak Infrastruktur, Berikut Daftar Proyek Pembangunan Era SBY yang Dituntaskan Jokowi
Jokowi Sebut 5 Alasan STY Bertahan Di Timnas Indonesia, Nomor 5 Paling Penting
Diskusi IKN, Presiden Jokowi Terima Tony Blair Di Istana Merdeka
Hanya Jokowi yang berani, inilah 4 aset Asing di Indonesia yang berhasil direbut kembali
Pantas Jokowi dicintai rakyatnya, Simak beberapa tingkah laku unik Presiden. No 5 bikin geleng-geleng kepala
Hanya Presiden Jokowi yang mampu, Deretan Mega Proyek Infrastruktur Mahal dan Canggih era Presiden Jokowi
Presiden Jokowi tinjau progres pembangunan IKN, BUMN siap membangun istana Presiden
Bukti hebatnya Presiden Jokowi, Sampai Indonesia dipercaya membangun Filipina
Demi kemajuan Sepakbola Indonesia ! Jokowi sepakati hal ini dengan Presiden FIFA
Sering dikritik !! inilah bukti pembangunan proyek infrastruktur Presiden Jokowi yang memecahkan rekor dunia