Bisnis Bandung - Baru-baru ini Elon Musk kembali membuat heboh dunia.
Setelah sebelumnya Elon Musk dikabarkan membeli media sosial paling berpengaruh di dunia, Twitter dengan harga 44 miliar dolar AS atau Rp 683,19 triliun.
Kini CEO SpaceX dan Tesla itu dikabarkan memecat CEO Twitter, Parag Agrawal.
Baca Juga: Malaysia Mengakui Semuanya, Ternyata inilah yang membuat Indonesia lebih maju dibanding Malaysia
Selain CEO Twitter, Parag Agrawal ada pejabat lain yang ditendang keluar, diantaranya adalah CFO Ned Segal, penasihat umum Sean Edgett dan eksekutif hukum Vijaya Gadde.
Setelah dikabarkan dipecat dari Twitter, Parag Agrawal akan mendapat pesangon besar.
"Parag Agrawal akan mendapatkan sekitar USD 42 juta jika dia diberhentikan dalam waktu 12 bulan setelah perubahan kontrol di perusahaan media sosial," tulis Reuters mengutip laporan Equilar.
Parag Agrawal akan mendapat pesangon sebesar 42 juta dolar AS atau setara dengan Rp. 652,1 miliar (kurs Rp. 15.527/dolar AS).
Sampai sekarang baik Twitter, Elon Musk, atau empat karyawan yang bersangkutan tidak ada yang secara terbuka mengomentari pemecatan yang dilaporkan.
Baca Juga: Lanjut ke Musim Selanjutnya, Berikut Sinopsis House of The Dragon Season 2
Artikel Terkait
Instrumen NASA Mendeteksi adanya 'Pemancar Super' Metana dari Luar Angkasa
Kacau ! Perusahaan Asuransi Kesehatan No 1 Australia mengatakan semua data pelanggan diretas
Resmi Ditarik Unilever, dry shampoo Dove Diduga Dapat Memicu Kanker
Mampu berkembang meski tak dianggap, Berikut daftar negara yang tak diakui dunia
Bukti hebatnya Presiden Jokowi, Sampai Indonesia dipercaya membangun Filipina
Sadis, Karyawan Tewas Terjepit Mesin, Pabrik Roti Baguette Paris Tetap Beroperasi.