Baca Juga: Desain keren performa kencang, Ini dia Realme 10 smartphone harga 2 jutaan
2. Tahu Telor Pak Jayen
Kedai tahu telor yang satu ini terkenal seantero Surabaya. Pasalnya, meskipun menu yang disajikan relatif umum dan gampang ditemukan, rasa lezat racikan bumbu Tahu Telor Pak Jayen punya keistimewaan tersendiri.
Selain itu, harga yang dipatok per porsi pun terjangkau. Jadi, tak heran jika kedai Tahu Telor Pak Jayen selalu ramai mulai dari jam pertama buka—jam 4 sore—hingga tengah malam!
Alamat: Jalan Dharmahusada Mojo No. 112, Gubeng, Surabaya.
3. Lontong Balap Garuda Pak Gendut
Lontong balap memang salah satu menu wajib saat liburan ke Surabaya. Salah satu tempat makan lontong balap yang recommended adalah Lontong Balap Garuda Pak Gendut.
Berdiri sejak tahun 1965, kuliner Surabaya murah ini beken akan rasanya yang tak berubah meski sudah puluhan tahun. Kini, kedai ini punya banyak cabang di mal-mal besar seantero Surabaya sehingga Anda lebih gampang mengaksesnya.
Alamat: Jalan Prof. Dr. Moestopo No.11, Surabaya.
Baca Juga: Keren! Dubai meminta Perusahaan Crypto membuka toko di sana.
4. Rawon Kalkulator
Nama unik kedai ini diambil dari kebiasaan tangkas para pekerjanya dalam mengoperasikan kalkulator ketika melayani pembeli.
Artikel Terkait
Menikmati Segarnya Es Goyobod Khas Jawa Barat
Seledri, Untuk Mencegah Gagal Ginjal Akut
Sering Makan Lalapan Kemangi? Simak Khasiatnya untuk Kesehatan
Aneka Wedang Hangat Khas Indonesia
5 Cafe Unik Ala Luar Negeri, Vibesnya Luar Negeri Banget !
Sedapnya Bisnis Restoran Yang Bisa Membuat Anda cepat kaya, Simak Strateginya