Kementan Genjot Produksi Kedelai dengan Target Perluasan Lahan 250 Ribu Hektar

- Jumat, 17 Maret 2023 | 11:45 WIB
Januari hingga Desember 2023 Kementan telah melakukan pemetaan untuk merealisasikan target tersebut. (pexels / rodolpho zanardo)
Januari hingga Desember 2023 Kementan telah melakukan pemetaan untuk merealisasikan target tersebut. (pexels / rodolpho zanardo)

Bisnisbandung.com -  Direktur Aneka Kacang dan Umbi (AKABI) Ditjen Tanaman Pangan Kementan Yuris Tiyanto mengatakan Kementerian Pertanian (Kementan) menargetkan 250 ribu hektar untuk perluasan lahan kedelai pada tahun 2023.

Yuris menjelaskan, mulai dari Januari hingga Desember 2023 Kementan telah melakukan pemetaan untuk merealisasikan target tersebut.

"Dari Januari sampai Desember sudah kita petakan 250 ribu hektar lahan kedelai sudah kita siapkan dari awal hingga akhir" ungkap Yuris.

Baca Juga: Tes Kepribadian, Ketahui 5 Hal yang Menentukan Sifat dan Karakter Seseorang Berdasarkan Kebiasaan Sehari-Hari

Yuris menjelaskan Perluasan lahan kedelai 250 ribu hektar dilakukan pemetaan, pemetaan tersebut menyangkut E-Reporting Poligon luas lahanya luasan dan Calon Petani Calon Lokasi (CPCL).

E-Reporting Poligon adalah sistem digitasi melalui foto open camera yang memuat perhitungan serta pelaporan luas lahan pertanian yang dapat termonitor secara online.

Aplikasi E-Eeporting ini terkait dengan data Sistem Informasi Manajemen Penyuluh Pertanian (Simluhtan). Artinya pemetaan luas lahan kedelai yang dilakukan oleh Penyuluh Pertanian selaras dengan data kelompoktani yang terdaftar di Simluhtan.

Baca Juga: Bank Sentral Eropa Menaikan Suku Bunga, Ini Dampaknya Terhadap Crypto

Yuris mengungkapkan yang masih bersoal terkait kedali saat ini terkait ketersedian benih.

Untuk proyek perluasan lahan kedelai pada tahun ini pihaknya tengah berkeliling untuk menghimpun benih.

"Tinggal ketersediaan benihnya yang kami ini terus merayap. Artinya kami sekarang se-Minggu di lapangan juga mencari ketersediaan benih" ungkapnya.

Sebelumnya, Direktur Jendral Tanaman Pangan Kementan, Suwandi mengatakan agar produksi dalam negeri bisa meningkat dan secara bertahap mengurangi impor komoditas tersebut sehingga Kementan mendorong agar para petani terus mengembangkan pertanian kedelai berskala besar.

Baca Juga: 12 Ide Jualan Bulan Puasa Yang Paling Laris Dijamin Kamu Akan Untung Banyak

Suwandi menjelaskan kunci keberhasilan pengembangan pertaninan kedelai skala besar adalah kematangan konsep dari hulu hingga ke hilir.

Halaman:

Editor: Alit Suwirya

Sumber: rri.co.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kamis 23 Maret, Arab Saudi Tetapkan 1 Ramadan

Kamis, 23 Maret 2023 | 08:45 WIB
X