Bisnisbandung.com - Lebaran sudah semakin dekat. Bagaimana nih persiapan sobat BisnisBandung, sudahkah kalian menyiapkan Kue Lebaran?
Nah ini cara mengenai Kue Lebaran, daripada kita membeli di toko Kue dengan harga yang biasanya pada saat Lebaran sedikit naik atau mahal. Alangkah baik kita membuat Kue Lebaran sendiri. Berikut ada resep Kue Lebaran yang 1 adonan bisa menjadi 6 kreasi Kue Lebaran.
Baca Juga: Resep Dessert yang Mudah Cocok untuk Berbuka Puasa Tanpa Oven
Resep Adonan Kue Lebaran
Alat dan Bahan :
1. 500 gram margarin
2. 200 gram roombutter
3. 250 gram gula halus
4. 5 butir kuning telur
5. 1 kg tepung terigu
6. 100 gram tepung maizena
7. 56 gram susu bubuk
8. Choco chips
9. Kelapa Kering
10. Selai Strawberry
11. Meses coklat
12. Selai coklat
13. Keju
14. Selai nanas
15. Mixer
16. Wadah
17. Cetakan kue semprit
18. Loyang
19. Toples
20. Sendok Teh
21. Rolling pin
22. Cetakkan kue meses
23. Parutan keju
24. Cetakkan kastangel
Cara Membuat Adonan :
1. Masukkan margarin, roombutter, gula halus pada wadah
2. Mixer sampai lembut
3. Memasukkan 4 butir kuning telur pada wadah
4. Mixer sampai menyatu dengan kecepatan 1
5. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk
6. Mixer kecepatan 2 sampai tercampur
7. Jika tercampur, adonan sudah siap lalu dibagi menjadi 6 bagian
Adonan pertama kue semprit :
1. Siapkan loyang
2. Masukkan adonan ke cetakan kue semprit
3. Cetak kue semprit di atas loyang
4. Letakkan choco chips di atas adonan yang telah dicetak
5. Oven 35 menit dengan suhu 150 derajat dan menggunakan api atas-bawah
6. Setelah matang dan dingin bisa langsung dimasukkan toples
Baca Juga: Resep Dessert yang Mudah Cocok untuk Berbuka Puasa Tanpa Oven
Adonan kedua kue strawberry kelapa :
1. Siapkan kelapa kering ke dalam mangkong
2. Siapkan selai strawberry
3. Ambil 1 sdt adonan lalu bulatkan
4. Baluri ke kelapa kering
5. Beri cekungan
6. Isi cekungan dengan selai strawberry
7. Oven 35 menit dengan suhu 150 derajat dan menggunakan api atas-bawah
8. Setelah dingin dan matang masukkan ke dalam toples
Adonan ketiga kue putri salju :
1. Siapkan gula halus
2. Ambil 1 sdt adonan lalu bulatkan
3. Oven 35 menit dengan suhu 150 derajat dan menggunakan api atas-bawah
4. Selagi dalam keadaan panas baluri dengan gula halus supaya gulanya menempel pada kue
5. Masukkan ke dalam toples setelah dingin baru di tutup
Baca Juga: Ramah Di Kantong! 5 Menu Sahur Enak dan Praktis Ala Anak Kos
Adonan keempat kue meses coklat :
1. Siapkan meses coklat
2. Siapkan selai coklat
3. Tambahkan meses coklat secukupnya ke adonan kue
4. Aduk sampai merata
5. Lalu giling dengan rolling pin
6. Baluri cetakkan dengan tepung terigu
7. Cetak dengan cetakan yang sudah dilumuri tepung terigu
8. Beri topping dengan selai coklat
9. Oven 35 menit dengan suhu 150 derajat dan menggunakan api atas-bawah
10. Setelah matang dan dingin masukkan ke dalam toples
Adonan kelima kue kastengel :
1. Siapkan Keju dan parutan keju
2. SIapkan 1 butir kuning telur
3. Tambahkan keju yang diparut ke dalam adonan
4. Aduk sampai merata
5. Giling dengan rolling pin
6. Baluri cetakkan kastengel dengan tepung terigu
7. Cetak kastengel dengan cetakan yang telah dilumuri tepung terigu
8. Olesi kuning telur
9. Beri toping keju
10. Oven 35 menit dengan suhu 150 derajat dan menggunakan api atas-bawah
11. Setelah matang masukkan ke dalam toples
Artikel Terkait
Resep Dessert yang Mudah Cocok untuk Berbuka Puasa Tanpa Oven
5 Fakta Menarik tentang Kue Nastar Yang Harus Kamu Ketahui
Tak Perlu Bingung ini Perbedaan Variasi Menu Kopi! Mana Favoritmu?
Salah Satu Pekerjaan Yang Menarik Hati, Simak Kiat Menjadi Food Blogger Sukses
Edisi Ramadhan : Rekomendasi 4 Minuman Segar Cocok Untuk Takjil Buka Puasa
Sosok Alm Bondan Winarno "Mak Nyus": Ini Ramai Diperbincangkan Tentang Food Vloger