Gagal dimanfaatkan Lukaku, Belgia harus tersingkir di Piala Dunia Qatar 2022 setelah imbang 0-0 kontra Kroasia

- Jumat, 2 Desember 2022 | 21:45 WIB
Striker andalan Timnas Belgia yaitu Romelu Lukaku gagal membawa timnya lolos ke babak selanjutnya dan harus merasakan penyesalan yang begitu dalam (Instagram fifaworldcup)
Striker andalan Timnas Belgia yaitu Romelu Lukaku gagal membawa timnya lolos ke babak selanjutnya dan harus merasakan penyesalan yang begitu dalam (Instagram fifaworldcup)

Bisnisbandung.com - Secara mengejutkan tim unggulan Piala Dunia Qatar 2022 yakni Belgia harus rela tersingkir saat raih hasil imbang 0-0 melawan Kroasia.

Pertandingan terakhir antara Belgia vs Kroasia pada babak fase grup F Piala Dunia Qatar 2022 berlangsung di Ahmad Bin Ali Stadium.

Kemenangan merupakan harga mati khusus untuk Belgia. sementara Kroasia hanya membutuhkan hasil imbang agar lolos ke fase berikutnya Piala Dunia Qatar 2022.

Baca Juga: Simak! Inilah Macam-Macam Tips Belajar Bisnis Bagi Pemula Supaya Sukses

Bukan hanya menang saja, Belgia diharuskan mencetak gol harus melebihi 2 gol saat berhadapan dengan Kroasia di laga terakhirnya.

Alasan itu dilakukan karena pesaing merek yakni Maroko disaat bersamaan unggul 2-1 atas Kanada dan membuat mereka memuncaki klasmen sementara grup F.

Begitu pun Kroasia, mereka tidak boleh kalah dengan skor lebih dari 2 gol. Luka Modric dan kawan-kawan hanya butuh hasil draw guna memastikan langkah selanjutnya.

Baca Juga: Simak! Inilah Tips Untuk Stop Overthinking, Orang Dewasa Harus Tahu!

Tampil di pertandingan terakhirnya tanpa menurunkan pemain andalan dari Timnas Belgia yakni Eden Hazard. pemain tersebut dinyatakan kurang fit untuk memulai dari babak pertama.

Kevin De Bruyne lah yang memimpin rekan-rekannya dan bertindak sebagai kapten dengan menggantikan Eden Hazard yang berada di bangku cadangan.

Rotasi diambil oleh pelatih Roberto Martinez dengan memainkan dari awal Dries Mertens, Carrasco, dan Batshuayi di posisi penyerang.

Baca Juga: Awas! Hindari Cara Mengatur Keuangan Seperti Ini Yang Membuatmu Susah Menjadi Kaya Raya

Sementara di lini tengah Kevin De Bruyne bermain bersama Trossard, Dendoncker serta Axel Witsel yang menjaga kestabilan untuk Belgia.

Selama babak pertama, tidak ada satu peluang pun yang dibuat baik Belgia maupun Kroasia sehingga menutup paruh waktu dengan skor 0-0 di laga terakhir grup F Piala Dunia Qatar 2022.

Halaman:

Editor: Alit Suwirya

Sumber: YouTube Cetak Gol IDN

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X