Akhirnya AC Milan Resmi Dibeli, Ini Nilai Jual Klub Juara Liga Italia!

- Rabu, 1 Juni 2022 | 17:13 WIB
AC Milan resmi dibeli RedBird (AC Milan)
AC Milan resmi dibeli RedBird (AC Milan)

Bisnis Bandung - Setelah beberapa bulan terakhir ini, belum adanya kepastian terkait pembelian AC Milan.

Akhirnya, AC Milan mengeluarkan keterangan resmi jika RebBird Capital telah menemui kesepakatan untuk membeli AC Milan.

Seperti yang dilansir dari situs resmi AC Milan, jika hari ini (1/6/2022) mengumunkan terkait perjanjian RedBird mengakuisisi juara Liga Italia tersebut.

Berikut keterangan resmi dari AC Milan:

"RedBird Capital Partners dan Elliott Advisors UK Limited, hari ini (1/6/2022) mengumumkan bahwa mereka telah menandatangani perjanjian definitif bagi RedBird untuk mengakuisisi AC Milan"

Baca Juga: Investcorp Keluar dari Perlombaan Miliki AC Milan setelah Negoisasi dengan Elliott Temui Jalan Buntu

"Transisi ke kepemilikan baru akan berlangsung selama musim panas, dengan perkiraan penutupan paling lambat September 2022."

"Kesepakatan pembelian klub yakni senilai €1.2 Miliar"

"Elliott mempertahankan kepentingan keuangan minoritas di klub dan kursi di Dewan Direksi"

"Memperkuat kemitraan antara RedBird dan Elliott yang melanjutkan kemajuan yang dibuat di bawah pengawasan Elliott selama empat tahun terakhir"

"Prioritas RedBird adalah bekerja sama dengan tim manajemen klub untuk melanjutkan perjalanan Milan kembali ke puncak sepak bola dunia."

Baca Juga: Dua Investor Berebut, Manakah yang Berhasil Dapatkan AC Milan?

"Kombinasi dari tim yang sukses di lapangan, keahlian pengembangan dan akuisisi pemain Milan, operasi komersial kelas dunia"

"Dan pengalaman RedBird dalam mengoperasikan dan membangun bisnis olahraga global, akan memastikan bahwa babak berikutnya dalam sejarah Milan"

"Membawa Rossoneri ke puncak lebih tinggi"

Halaman:

Editor: Yayu Rahayu

Sumber: AC Milan

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X