Dandim Sumedang : "Pangan merupakan kebutuhan mendasar bagi manusia untuk dapat mempertahankan hidup

22 Februari 2023
Ketahanan Pangan sangat penting dalam mendukung pertahanan keamanan. Bukan hanya sebagai komoditi ekonomi, pangan juga merupakan komoditi yang memiliki fungsi sosial dan politik, baik nasional maupun global. Untuk itulah ketahanan pangan mempunyai pengaruh yang penting terhadap keamanan.

Hal tersebut dikatakan Dandim 0610/Smd Letkol Inf Hendrix Fahlevi Rangkuti dalam sambutannya pada acara panen jagung hibrida di lahan demplot Kodim 0610/Sumedang, tepatnya di Dusun Pasirpeusing, Desa Cimalaka, Sumedang.

Dandim menyampaikan ketersediaan pangan yang cukup di suatu wilayah, merupakan salah satu faktor penunjang guna menciptakan situasi kondusif, karena daya beli masyarakat akan terjangkau dan perekonomian lokal akan terus tumbuh berkembang. (Bisnisbandung.com/Kewoy Guntara)

Images Lainnya

X